Breaking News

Rumah Pintar Semeru di Kabuh, Obat Kangen Anak di Tengah Pandemi


 Jombang. SARANA POS.COM – Dalam mendukung gerakan sekolah daring (dalam jaringan) di tengah pandemi COVID-19, Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho, S.I.K,  melakukan kunjungan ke Desa Marmoyo,    Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, Selasa (18/08/2020), Kapolres Jombang tersebut didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Jombang, Kapolsek Kabuh AKP Rudi Darmawan. 

Dalam kunjungan ke Desa Marmoyo Kapolres Jombang ingin melihat dari dekat kegiatan belajar yang telah disediakan pemasangan wifi, akses internet gratis khusus kepada pelajar.

Tempat belajar itu diberi nama Rumah Pintar Semeru (RPS). Anak - anak mulai dari tingkat PAUD, TK dan SD bahkan tingkat sekolah menengah  bisa memanfaatkan jaringan internet gratis untuk kegiatan belajar, selain itu proses belajar juga ada pendampingan dari  Babinkamtibmas serta Babinsa Desa setempat.

Rumah pintar semeru itu dibentuk setelah adanya beberapa keluhan para orang tua pelajar yang keterbatasan dengan sarana internet dan juga WiFi.

“Masukan dari Babinkamtibmas dibantu Babinsa, ada beberapa anak yang tidak bisa mengikuti kegiatan belajar mengajar karena keterbatasan kuota internet,” kata Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho,S.I.K kepada wartawan saat meninjau rumah pintar semeru, 

Agung, menjelaskan, untuk mengefektifkan pola belajar di rumah pintar semeru yang ada di Desa Marmoyo ini, pihaknya akan bekerjasama dengan TNI dan pemerintah Desa. Sehingga anak-anak itu tidak bosan dengan pembelajaran yang selama ini dilakukan via daring.

"Ini sangat efektif anak-anak yang belajar dirumah keterbatasan sarana dan untuk belajar di rumah semeru sudah kita lengkap internet, buku-buku bacaan dan sebuah televisi pintar (smart tv) akan kita pasang untuk membantu yang tidak punya ponsel sehingga tetap bisa belajat daring. Bahkan dalam kesempatan tersebut Kapolres Jombang menyerahkan memberikan alat tulis untuk belajat dan masker.

Kapolres Jombang, juga berharap dengan adanya rumah pintar semeru ini selain bisa membantu anak-anak untuk kegiatan belajar mengajar, dia berharap masyarakat mendukung keberadaan Kampung Tangguh guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dengan cara menaati protokol kesehatan.

"ini adalah salah satu kegiatan yang guyub dan gotong royong. Tujuannya agar anak Indonesia tetap pintar dan sehat disituasi pandemi,” tegasnya.

Keberadaan rumah pintar semeru ini sangat bermanfaat untuk anak-anak dalam melaksanakan kegiatan belajar di tengah pandemi COVID-19.

“Seneng ketemu teman-teman lagi. Kita bisa belajar bersama kembali dengan jaringan internet gratis,” kata Putri siswi SD kelas 4 warga Desa Marmoyo salah satu siswa yang belajar di rumah pintar semeru.

Dengan adanya rumah pintar semeru ini Putri juga merasa terbantu karena disediakan jaringan internet gratis. Begitu juga dengan pelajaran yang diajarkan, selain tugas sekolah ia juga diajarkan membaca buku, berhitung matematika dan belajar bahasa Inggris.

“Banyak yang diajarkan disini, ada tebak-tebakan juga,” tandasnya.(kayi SP)

Tidak ada komentar