Breaking News

HIMPAUDI Ploso Gelar Lomba Kolase Dibuka Camat Ploso


Jombang SARANAPOS. COM,
Kolase merupakan karya seni rupa dua dimensi yang menggunakan berbagai macam paduan bahan, seperti kertas, kaca, logam, kayu, lem dan lainnya yang ditempelkan pada permukaan gambar. Sebelum lomba dimulai semua siswa KB dan ibunya menari bersama dengan para guru pendidik KB dengan iringan lagu gemar makan ikan.

Seperti yang dilakukan HIMPAUDI Kecamatan Ploso pada Jum'at 20/9/2019 menggelar lomba kolase bertempat di balai Desa Losari Ploso.
Ketua pelaksana Alvi Dwi Prastuti mengatakan, lomba kolase Mamia Ibu & anak sengaja kita laksanakan untuk mengasah kecerdasan anak dan kerjasama dengan mama atau ibunya untuk menempelkan bahan kepada gambar yang sudah disiapkan oleh Panitia. Saya ucapkan Terima kasih kepada Bapak Wahib dan Bapak Camat yang telah membantu kami sehingga acara berjalan lancar dan sukses, kata Alvi.
Lomba ini diikuti oleh Kelompok Belajar dari 13 Desa yang ada di Kecamatan Ploso.
"Tema lomba kali ini adalah Aku gemar makan ikan dan cinta laut untuk mencegah Stunting dan membangun cinta NKRI", kata Guru PAUD Kartika Kencana Desa Gedongombo ini.
Untuk itu kami mohon Bapak Camat membuka secara resmi lomba Kolase ini, kata Alvi.
Sebelum Camat Ploso membuka lomba kolase Korwilker Dikbud Ploso mengatakan, saya ucapkan selamat berlomba kepada anak-anak ku semua yaitu lomba kolase Mamamia Ibu & anak tingkat kecamatan Ploso. Kepada panitia pelaksana saya sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini karena bertujuan untuk kekompakan Ibu dan anak dalam menyelesaikan gambar kolase, ke depan mudah-mudahan dapat dilaksanakan lebih baik lagi, tuturnya.

Camat Ploso Suwignyo mengatakan, dalam lomba kolase ini Ibu-ibu untuk membantu anak-anak nya dalam menempel kan bahan yang ada ke gambar yang dilombakan. Artinya gambar tersebut dikerjakan oleh ibunya, biarkan anak-anak berkreasi dan berinovasi sendiri untuk menempelkan ke Media gambar tersebut, kalah dan menang itu hal yang wajar dalam suatu perlombaan. Untuk itu dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim lomba kolase Mamamia Ibu & anak saya nyatakan dibuka dan dimulai, pungkas Camat Ploso.
"Setelah melalui penilaian dari tim juri maka yang menjadi Juara 1 adalah KB Khadijah Navita HAL, Juara 2 KB Kasih Ibu Keyla Betari, juara 3 KB Kasih Ibu Ahmad Fahri PS.
Juara harapan 1 Afzara Shinta, juara harapan 2 Nafiza Dwi E, juara harapan 3 Amira Fahma Nabila.
Juara harapan 1 KB Kirana Indah, juara harapan 2 KB Tanggungkramat, juara harapan 3 KB Darunnajah, dan keputusan juri tidak bisa diganggu gugat, kepada para pemenang kami ucapkan selamat,tutur Panitia lomba kolase Alvi Dwi Prastuti.(Wots Sp) .

Tidak ada komentar