Raih Rekor MURI acara Millennial Road Safety di Jembatan SURAMADU yang di Gelar Polda Jatim
Surabaya SARANAPOS. COM, Gelaran acara Millennial road safety tahun 2019 yang di laksanakan Kepolisian Daerah Jawa Timur di Jembatan suramadu pada Minggu 17/3/2019, dihadiri sekitar 900 ribu para generasi milenial mulai pelajar, mahasiswa dan para tokoh muda millennial.
Acara Millennial road safety tahun 2019 ini juga berhasil memborong 3 kategori yaitu yang pertama rekor MURI yang berhasil dipecahkan adalah bentangan bendera sang sajat Merah Putih sepanjang 5.400 meter yang dibawa oleh ribuan pelajar sekolah Jawa Timur.
Rekor MURI yang kedua adalah tampil nya 1.000 penari Gandrung Banyuwangi dari pelajar Banyuwangi.
Dan rekor MURI yang ketiga yaitu tampilnya 2.000 perahu para nelayan yang melakukan pawai dan atraksi dulu area laut Suramadu yang sangat menghibur para pelajar, komunitas masyarakat dan hadirin semuanya.
Kepala bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Timur Kombespol Barung Mangera mengatakan, pemecahan rekor MURI ini merupakan bukti nyata bahwa pelajar Jawa Timur mampu bersatu dan bersinergi untuk membuat perubahan.
Karena Jawa Timur merupakan pilot pergerakan Indonesia bangkit dalam rangka hari Pahlawan 10 Nopember. Ini adalah monumental dimana generasi millennial mempunyai peranan penting dalam rangka kedepan di era tahun 2019,tutur Barung Mangera Kabidhumas Polda Jatim.
Barung menjelaskan, bendera Merah Putih terbentang ribuan neter di laut Suramadu mengandung harapan dan semangat patriotisme para pelajar untuk menyongsong Indonesia yang lebih maju dan modern, dimana Merah Putih terbentang menghubungkan dua pulau Madura dan Jawa yang menentukan kebangkitan Indonesia di mulai dari Jawa Timur, pungkasnya.
Dalam sambutan Kapolda Jatim Irjen Pol. Luki Hermawan mengatakan, saya mengucapkan banyak Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan berkontribusi sehingga acara hari ini berjalan sukses dan lancar. Saya juga mengapresiasi atas antusiasme masyarakat Jawa Timur yang sangat luar biasa mengikuti acara Millennial road safety tahun 2019 ini.Bagi kami sangat luar biasa tanpa ijin dari Bu Gubernur,saya tidak bisa mengajak masyarakat Jawa Timur jalan di Jembatan Suramadu yang sangat kita banggakan ini dan Saya ucapkan terimakasih kepada Bu Gubernur yang bisa hadir di tengah-tegah kita,tutur Luki Hermawan Kapolda Jatim.
Selama acara Millennial road safety tahun 2019 berlangsung Jembatan Suramadu di tutup total mulai Minggu jam 05.00-selesainya acara,para pemakai jalan di alihkan ke pelabuhan Ujung-Kamal Surabaya baik yang ke Madura maupun yang menuju Surabaya. (Wots/Timhumjtm).
Tidak ada komentar