Breaking News

Pengendara Motor Oleng Jatuh Dan Meninggal Dunia Di Jalan Urip Sumoharjo Jombang



Jombang SARANAPOS. com, Warga Jalan Urip Sumoharjo dikejuytkan dengan seorang pengendara motor Nopol N 5743 EEV yang oleng kemudian terjatuh pada Jum'at 5/6/2020.

Setelah terjatuh pengendaranya tidak bangun lagi, ternyata orang tersebut telah meninggal dunia ditempat dia terjatuh.
Warga tidak berani mendekat ke korban karena setelah jatuh korban langsung meninggal ditempat kejadian. Sehingga evakuasi dilakukan setelah anggota Polisi datang di lokasi.

Kanit lakalantas Polres Jombang IPTU Sulaiman mengatakan, kronologis kejadiannya bermula saat pengendara sepeda motor Honda Vario tersebut berjalan dari arah barat Jalan Urip Sumoharjo ke timur. Dan tiba-tiba saja kendaraan oleng terjatuh ke sebelah Utara jalan sehingga terjadi kecelakaan lalu-lintas tunggal, tuturnya.

Korban kecelakaan tersebut langsung meninggal di tempat. Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap jenazah korban ternyata bernama Haryogo Budi Setiawan, 59 tahun alamat Jalan Perum Griya Shanta L 130 8) 12 Mojolangu, Lowokwaru kota Malang, ujar IPTU Sulaiman.

Disaku korban juga ditemukan obat sakit jantung. Sehingga diperkirakan korban meninggal dunia akibat serangan jantung yang dideritanya, yang menyebabkan Haryogo Budi Setiawan meninggal dunia saat terjatuh dari motornya. Korban meninggal langsung dibawa ke RSUD Jombang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, pungkas IPTU Sulaiman Kanit lakalantas Polres Jombang. (Wots Sp).

Tidak ada komentar