Breaking News

Pemerintah Kabupaten Jombang Bentuk Gugus Tugas Pencegahan Dan Penanggulangan Virus Covid-19



Jombang SARANAPOS. com, Virus Covid-19 atau Corona yang mendunia membuat Pemerintah Kabupaten Jombang membentuk Gugus Tugas Pencegahan dan Penanggulangan Virus yang dianggap mematikan ini.

Hal itu dikatakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Ahmad Jazuli pada Rabu 18/3/2020 di kantornya.
"Pelayanan di Jombang tidak ada istilah semi lockdown aktivitas pelayanan kepada masyarakat tetap jalan seperti biasanya, Dinas Kesehatan Dispendukcapil, Dinas Kepegawaian harus tetap melayani warga. Dispendukcapil harus tetap melayani masyarakat yang mengurus tentang kependudukan seperti KTP, KK dan Akte kelahiran. Begitu juga Rumah sakit harus tetap melayani pasien nya. Tetapi untuk urusan masyarakat yang bisa ditunda ya ditunda sampai masa inkubasi setelah  tanggal 30/3/2020," tutur Sekda.

Gugus tugas ini Pembinanya Bupati dan Wakil Bupati serta Forkopimda Kabupaten Jombang. Pengarahnya Sekretaris Daerah,
Ketuanya Asisten bidang Kesra, Wakilnya Kepala Dinas Kesehatan Subandriyah, Kepala BPBD Jombang Abdul Wahab, Sekretarisnya dari Dinas Kesehatan kabupaten Jombang, dan sudah di SK kan oleh Bupati. Untuk posko penanggulangan Virus Covid-19 berada di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang. Gugus tugas ini bertugas untuk melakukan sosialisasi, memberi edukasi kepada Masyarakat dan melakukan tindakan medis apabila ada orang yang terindikasi terkena virus Covid-19 dan mengisolasi di rumah sakit yang sudah ditunjuk oleh pemerintah, tutur Ahmad Jazuli.

Sebagai sekretaris daerah saya minta kepada semua ASN Jombang tetap beraktivitas seperti biasanya, melayani masyarakat, jangan panik dan menyiapkan hand sanitizer dan wastafel dikantornya sehingga masyarakat yang berkunjung bisa mencuci tangan, jaga kebersihan lingkungan kerjanya dan tetap semangat, tukasnya.

Untuk mencegah penyebaran virus Corona ini memang kita harus menghindari keramaian, menghindari kontak langsung atau saling bersentuhan, karena kita tidak tahu, mana orang yang terindikasi terkena virus Covid-19 atau virus Corona. Kepada semua  Masyarakat Jombang tidak usah panik, hindari berita hoax, setiap berita harus ditelaah kebenarannya jangan ditelan begitu saja. Jaga pola hidup bersih dan jaga pola hidup sehat, seperti himbauan Bupati Jombang, pungkas Sekda Jombang DR. H. Ahmad Jazuli MSi.
(Wots Sp).

Tidak ada komentar