Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Pagelaran Tari Kolosal Batik Jombangan
Jombang SARANAPOS. COM, Kabupaten Jombang yang masyarakatnya sangat bhinneka, para pemeluk agama di Kabupaten Jombang bisa hidup rukun dan damai yang menjadi contoh bagi daerah lain. Seperti pada hari Minggu 6/10/2019 di depan Kantor BPN Jombang Bupati dan Wakil Bupati Jombang beserta Forkopimda, dan Kepala OPD menyaksikan keragaman masyarakat Jombang.
Pada acara memperingati Hari Kesaktian Pancasila tahun 2019 yang dilaksanakan oleh Forum Komunikasi Masyarakat Jombang (FKMJ).
Acara yang dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Jombang beserta jajaran pejabat Kabupaten Jombang, ketua Tim penggerak PKK Jombang beserta pengurus ini berjalan lancar dan sukses. Acara yang dihadiri juga tokoh lintas agama ini sangat meriah karena dihibur oleh tari-tarian dari Bali, Kalimantan, Papua, Sulawesi, dan tari remo Jombangan.
Ada 4 kelompok tari yang mengisi acara Tari kolosal Batik Jombangan ini.
Kelompok pertama dari GKJW, PKK Jombang, MDC, Dharma Wanita Jombang, PERWOSI, BHAYANGKARI dan PERSID.
Kelompok kedua,
Persinas ASAD, LDII, Srikandi Pemuda Pancasila, Fatayat NU, SMKN 2 Jombang, FPK, PHDI, dan Hong Liong.
Kelompok 3, SMA Katolik, SMA Muhammadiyah, GPDI, MUSLIMAT NU, GP ANSOR, GAB inti, Honda San Kiong, Shidiqiyah dan TUNEECA.
Kelompok 4, Gereja Diaspora, Gereja Bhetany, BANSER, Senkom Mitra Polri.
Sedangkan tarian yang ditampilkan oleh Panitia, Pencak silat ASAD, Tari dari Papua,
Tari dari NTT, dari Bali Rejang Renteng, Tari dari Ambon, dari Batak, dan Tari dari Sumatera dan Sulawesi.
Ketua Panitia KH. Israfil Amar yah diwakili H. Didik T mengatakan, acara Tari kolosal Batik Jombangan ini melibatkan 4 kelompok dari berbagai Organisasi dari berbagai etnis yang ada di Jombang. Sehingga acara ini menunjukkan kerukunan dan persatuan masyarakat Jombang, tuturnya.
Bupati Jombang mengatakan, pagelaran tari kolosal Batik Jombangan yang diperagakan oleh semua organisasi dan elemen masyarakat Jombang bisa menjadi contoh dari daerah lain karena Jombang Aman, damai dan kondusif. Saya atas nama pemkab Jombang mengucapkan terimakasih kepada FKMJ yang menyelenggarakan acara ini, tutur Bupati Jombang.
Selanjutnya pagelaran tari kolosal Batik Jombangan dimulai yang diperagakan oleh 4 kelompok dengan iringan musik Gamelan gabungan dari Gamelan Jawa dan Barongsai etnis Tionghoa, yang menarik Bupati dan Wakil Bupati Jombang ikut menari Batik Jombangan bersama para penari yang jumlahnya ribuan dan mendapat Aplaus dari warga Jombang yang menonton pagelaran Tari kolosal Batik Jombangan. (Wots Sp)
Tidak ada komentar