Wakil Bupati Kukuhkan pengurus yayasan Khoirun Nisa' Jombang
JOMBANG SARANAPOS. COM, Yayasan Khoirun Nisa' kabupaten Jombang menggelar acara pengukuhan pengurus untuk periode 2019-2024.
Acara digelar di Hotel Fatma Jombang pada Minggu 27 Januari 2019.
Hadir pada acara tersebut Wakil Gubernur Jawa Timur Gus Ipul, Wakil Bupati Jombang Sumrambah beserta Ibu, Sekda Jombang Akhmad Jazuli, Ketua Yayasan Ibu Endang Khasbiyah, dan semua pengurus Majlis taklim di bawah naungan Yayasan Khoirun Nisa' se kabupaten Jombang. Ibu Endang mengatakan, kami ucapkan selamat datang kepada Wakil Gubernur Jatim, Wakil Bupati Jombang beserta Ibu Sumrambah, Sekda Jombang, dan Ibu Ibu pengurus Majlis taklim se-kabupaten Jombang, pada kesempatan yang baik ini kami mohon Bapak Wakil Bupati Jombang untuk mengukuhkan kepengurusan Khoirun Nisa' dan semua Majlis taklim dibawah naungan yayasan Khoirun Nisa' periode 2019-2024, tutur Ketua Yayasan Khoirun Nisa'.
Pengukuhan pengurus ini merupakan yang ke 3 yang kami lakukan tiap 5 tahun sekali, ujar Bu Endang.
Wakil Bupati dalam sambutan mengatakan, Atas nama pemerintah Kabupaten Jombang saya berterima kasih sekali kepada Ibu ibu yang tergabung dalam yayasan Khoirun Nisa' karena program kerjanya selaras dengan program kerjanya pemkab Jombang yaitu menuju Jombang yang berkarakter dan berdaya saing.
Karena ibu ibu mempunyai tanggung jawab yang sangat berat, dan harus mengkondisikan generasi milenial yang cerdas dan berdedikasi serta berakhlaq mulia, tutur Wakil Bupati Jombang.
Di era digital media saat ini sangat mempengaruhi jiwa generasi muda, berita yang tidak benar bisa dianggap masyarakat benar, berita yang benar bisa jadi tidak benar karena di olah di sosmed. Kalau kita tidak bisa memfilter, maka bisa menjadi sumber perpecahan di masyarakat. Berita hoax dan berita fitnah terus berjalan di sosmed, dan kalau kita tidak bisa memfilter maka perpecahan antar masyarakat akan terjadi, tegas Wakil Bupati Jombang.
Apakah Ibu-ibu sanggup menjadi teladan yang baik di masyarakat? Tanya Wabup yang di jawab serentak SANGGUP oleh para hadirin.
Gus Ipul yang dapat sambutan terakhir mengatakan, disini saya tidak bicara banyak saat ini saya keliling kepada warga dan sesepuh untuk berpamitan karena sebentar lagi saya harus lengser tepatnya tanggal 12 Pebruari 2019, dan saya akan belajar jadi petani, dan saya juga berdoa semoga Bupati dan wakil Bupati Jombang mendapat perlindungan dari Alloh SWT dan selalu diberi berkah, Allahuma amin, tutur Gus Ipul. Dan mudah mudahan pengurus majlis taklim Khoirun nisa' makin berkembang dalam menjalankan dakwah nya, amin ya robbal alamin, tutur Gus Ipul. (wots)
Tidak ada komentar